Biodata Gal Gadot Profil Foto Film

Gal Gadot – Para penggemar film superhero pastinya sudah tahu dong, film solo tokoh wonder woman yang akan rilis tahun 2017 ini. Setelah sebelumnya karakter DC Comics telah berlaga di film layar lebar, seperti karakter Batman dan Superman, di tahun 2017 ini mereka telah menggarap sebuah film superhero berjudul Wonder Woman. Film Wonder Woman sendiri menceritakan seorang putri amazon bernama Diana yang hidup di hutan dan menjadi sesosok wanita yang perkasa. Lalu, karena suatu hal, Diana yang diperankan oleh Gal Gadot harus keluar dari pulau tersembunyinya untuk menyelesaikan konflik yang tengah terjadi di luar sana.

Bagi kalian yang sudah melihat film Batman vs Superman, mungkin sudah tak asing dengan pemeran Wonder Woman, Gal Gadot. Selain itu, film Wonder Woman juga menggaet aktor Chris Pine untuk turut bermain peran. Untuk kalian, penonton yang sudah terpesona dengan sosok Wonder Woman, biodata-artis.net akan mengusung artikel untuk memuaskan rasa keingintahuan kalian mengenai biodata Gal Gadot. Dalam artikel ini, kami akan membahas lengkap biodata Gal Gadot mulai dari profil, biodata, daftar film, hingga koleksi foto.nya Langsung saja, berikut biodata Gal Gadot lengkap dengan koleksi fotonya.

Biodata Gal Gadot

Nama : Gal Gadot
Tempat Lahir : Rosh HaAyin, Israael
Tanggal Lahir : 30 April 1985
Zodiak : Taurus
Profesi : Aktris, Model, mantan Miss Israel 2004
Kewarganegaraan : Israel
Tinggi Badan : 178cm
Suami : Yaron Versano (Pengusaha, menikah pada 28 Sep 2008 )
Anak : Alma Versano ( Lahir Nov 2011)
Hobi : Olahraga, penggemar motor
Tahun Aktif : 2004 – sekarang
Instagram : @Gal_gadot

Profil Gal Gadot

Gal Gadot adalah seorang aktris sekaligus model berbakat yang terkenal lewat perannya sebagai Gisele Harabo dalam film Fast and Farious. Dia lahir di dalam keluarga Israel dengan agama yahudi tulen. Selain berdarah Israel, dia merupakan seorang blasteran yang memiliki darah Polandia, Austria, Jerman, dan Republik Ceko. Aktris cantik pemeran Gisele Harabo ini dikenal sebagai perempuan bertubuh tegap dan cekatan yang terbentuk karena aktifitasnya yang suka berolahraga voli, basket, dan tenis. Selain olahraga, dia juga berlatih capoeira, pertarungan pedang, jiu jitsu Brasil hingga kungfu kickboxing.

Karir aktris yang mempunyai arti nama ‘gelombang pantai’ ini dimulai saat ia berumur 19 tahun atau tepatnya di tahun 2004 ketika ia mengikuti ajang Miss Israel 2004 dan berhasil memenangkan ajang tersebut. Sebagai Miss Israel, dia mewakili negaranya tersebut untuk turut serta dalam Miss Universe yang waktu itu diadakan di Ekuador. Meskipun tak menjadi pemenang Miss Universe, dia yang waktu itu hanya berhasil sampai babak 15 besar berkesempatan untuk memulai karirnya di dunia entertain sebagai model. Di tahun yang sama, dia memilih untuk masuk wajib militer di samping dirinya tetap menjalankan profesinya sebagai seorang model. Di wajib militernya dia bertugas sebagai pelatih olahraga.

Lalu pada tahun 2007 Gal Gadot memainkan tokoh Miriam Elkhayan dalam film Bubot. Satu tahun berikutnya dia didapuk untuk menjadi model sekaligus host dalam acara fashion ‘Castro’ . Tak hanya model dan host, dia juga aktif menjadi seorang bintang iklan. Puncaknya, pada tahun 2009 dia bermain peran di dalam film Fast and Furious yang berhasil mendongkrak kepopularitasannya. Bahkan, di empat seri berikutnya dia masih dipercaya memerankan peran Gisele dalam film tersebut. Tidak cukup sampai di situ, pada tahun 2016 dia muncul sebagai sesosok pahlawan wanita dalam film Batman vs Superman. Melalui film ini banyak sekali yang menantikan akting artis cantik itu dalam filmnya yang juga masih memerankan sosok woner woman dalam filmnya di tahun 2017 yang berjudul sama dengan tokoh yang ia perankan, ”Wonder Woman”. Tawaran film yang ia dapatkan hingga saat ini merupakan bukti kompetensinya sebagai seorang aktris profesional.

Setelah puas mengetahui biodata, profil, latar belakang dan perjalanan karir Gal Gadot, berikut merupakan Daftar Film, Daftar Serial TV, Audisi, dan juga Daftar Prestasi dan Penghargaan Gal Gadot yang kami sertakan dalam artikel ini:

Daftar Film Gal Gadot

– 2009 Fast & Furious sebagai Gisele Yashar
– 2010 Date Night sebagai Natanya
– 2010 Knight and Day sebagai Naomi
– 2011 Fast Five sebagai Gisele Yashar
– 2013 Fast & Furious 6 sebagai Gisele Yashar
– 2014 Kicking Out Shoshana sebagai Mirit Ben Harush (Film Israel)
– 2015 Furious 7 sebagai Gisele Yashar Credited only and appears only in a deleted scene[45]
– 2016 Triple 9 sebagai Elena Vlaslov
– 2016 Batman v Superman: Dawn of Justice sebagai Princess Diana / Wonder Woman
– 2016 Criminal sebagai Jill Pope
– 2016 Keeping Up with the Joneses sebagai Natalie Jones
– 2017 Wonder Woman sebagai Princess Diana / Wonder Woman (Post-produksi)
– 2017 Justice League sebagai Princess Diana / Wonder Woman (Post-produksi)

Daftar Serial TV Gal Gadot

– 2007 Bubot sebagai Miriam “Merry” Elkayam (Seri Israel)
– 2009 Entourage sebagai Lisa (Episode: “Amongst Friends”)
– 2009 The Beautiful Life sebagai Olivia (tampil 3 episode)
– 2011 Asfur sebagai Kika (Seri IsraelSeason 2)
– 2012 Kathmandu sebagai Yamit Bareli (Seri Israel)

Audisi Gal Gadot

– 2004 Miss Israel 2004 (Pemenang)
– 2004 Miss Universe 2004 (Finalis 15 besar)

Selain daftar film Gal Gadot yang telah kami bahas, artikel biodata Gal Gadot Biodata-artis.net juga memberikan informasi mengenai daftar penghargaan Gal Gadot dalam artikel biodata Gal Gadot ini.

Daftar Prestasi dan Penghargaan Gal Gadot

– 2016 kategori Choice Movie: Breakout Star di Teen Choice Awards untuk Batman v Superman: Dawn of Justice (Nominasi)
– 2016 kategori Choice Movie: Scene Stealer di Teen Choice Awards untuk Batman v Superman: Dawn of Justice (Nominasi)
– 2016 kategori Most Popular US Actress in China di Chinese American Film Festival untuk Fast & Furious, Batman v Superman and Wonder Woman (Menang)
– 2016 kategori Best Actress in an Action Movie di Critics’ Choice Awards untuk Batman v Superman: Dawn of Justice (Nominasi)
– 2016 kategori Best Female Action Hero di Women Film Critics Circle Awards untuk Batman v Superman: Dawn of Justice (Nominasi)

Foto Gal Gadot

Terima kasih telah membaca artikel tentang biodata gal gadot dan agamanya, apa agama gal gadot. Apabila artikel ini bermanfaat silakan dibagikan, terima kasih.

One thought on “Biodata Gal Gadot Profil Foto Film

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.